| Pengumuman Hasil Calon Mahasiswa PPG Prajabatan Gelombang 1 Tahun 2023
Halo Sobat, berjumpa lagi ya di Blog yang sama, dalam kesempatan kali ini admin akan berbagi informasi terbaru terkait dengan Pengumuman Hasil Calon Mahasiswa PPG Prajabatan Gelombang 1 Tahun 2023.
Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi telah mengeluarkan surat edaran/pengumuman nomor 4610/B/GT.00.05/2023 tanggal 31 Juli 2023 tentang Pengumuman Hasil pelaksanaan tes substantif calon Mahasiswa PPG Prajabatan Gelombang 1 Tahun 2023. Adapun isi dari edaran tersebut adalah sebagai berikut :
Menindaklanjuti pelaksanaan tes substantif calon Mahasiswa PPG Prajabatan Gelombang 1 Tahun 2023 yang telah diselenggarakan pada tanggal 5 s.d 11 Juli 2023, bersama ini kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut.
- Peserta seleksi tes substantif sebanyak 33.733 peserta dengan jumlah peserta yang hadir mengikuti tes sebanyak 32.584 peserta dan yang tidak hadir sebanyak 1.149 peserta.
- Tes substantif meliputi 3 sub-tes yaitu tes bidang studi, tes literasi, dan tes numerasi Direktorat Pendidikan Profesi Guru bekerja sama dengan Pusat Asesmen Pendidikan melakukan pengolahan hasil tes substantif sesuai dengan prosedur pengolahan hasil tes.
Berdasarkan pengolahan hasil tes substantif, diperoleh skor untuk menentukan dasar pertimbangan kelulusan peserta tes substantif. Rekapitulasi kelulusan peserta tes substantif per bidang studi adalah sebagai berikut.
Rekapitulasi Hasil Pengolahan Tes Substantif PPG Prajabatan Gelombang 1 Tahun 2023